Manfaat Belajar Desain Grafis

0

 


Manfaat Belajar Desain Grafis :

  1. Mengekspresikan Kreatifitas Kamu

Dengan menguasai desain grafis maka kamu bisa dengan leluasa mengekspresikan kreatifitasmu. Begitu banyak pribadi yang tak menyadari betapa kreatifnya mereka kecuali setelah belajar desain grafis. Bahkan jika Sahabat Pintar merasa tidak berbakat sekalipun, kreatifitas dapat diasah melalui desain grafis.

Hal ini sangat bermanfaat karena kreatif merupakan kemampuan yang sangat dibutuhkan di manapun kita berada, baik saat bekerja, menjalankan bisnis maupun bersosial.

Kalau kamu merasa pusing dengan tugas kuliah atau pekerjaan, membuat desain juga bisa kamu jadikan pelarian loh.

  1. Mempercepat proses pekerjaan

Kenapa menggunakan desain grafis bisa mempercepat pekerjaan? Karena tidak semua pekerjaan bisa mudah dijelaskan dan dipahami dengan tulisan – tulisan panjang. Ada beberapa pekerjaan yang akan lebih dipahami jika dijelaskan dengan gambar – gambar desain.

Contoh pekerjaan yang paling mudah adalah proposal. Tidak perlu menyusun dalam format seperti laporan dengan banyak tulisan. Cukup poin – poin penting yang ingin disampaikan dan dibuat dalam bentuk desain yang menarik dan atraktif. Dengan begitu yang menerima proposalpun akan lebih mudah memahaminya.

  1. Dapat membuat karya seni yang dapat dinikmati banyak orang

Dengan keahlian seni desain grafis Sahabat Pintar bisa membuat sebuah karya yang bisa dinikmati banyak orang. Misalnya yang sedang populer akhir – akhir, banyak sekali akun media sosial yang menyajikan ilustrasi-ilustrasi lucu, meme-meme lucu,atau gambar – gambar untuk webtoon.

  1. Hanya Bermodalkan Software Desain Dan Kreatifitas

Untuk belajar desain grafis Sahabat Pintar  tidak memerlukan modal yang begitu besar. Kamu tidak perlu alat berat, truk, atau material lainnya. Sahabat Pintar hanya butuh komputer yang dan software desain seperti Corel Draw dan Photoshop.

Dan hal yang terpenting adalah kreatifitas, kerja keras dan pengembangan diri. Terdengar cukup mudah, ya?

Tapi jangan menganggap mudah untuk membuat desain yang bagus, berkarakter dan menarik, Sahabat Pintar tetap membutuhkan banyak latihan, rajin membaca dan mencari referensi desain.

Dan agar lebih cepat dan memahami desain dengan baik maka Sahabat Pintar perlu mengikuti kursus khusus Desain Grafis.

  1. Sangat dibutuhkan di dunia kerja

Dengan menguasai desain grafis maka Sahabat Pintar akan mudah untuk mendapatkan pekerjaan. Desain grafis merupakan elemen penting dalam setiap jenis pekerjaan. Hampir setiap jenis pekerjaan di dunia membutuhkan seorang seniman grafis.

Bahkan untuk membuat logo suatu brand diperlukan kemampuan seorang desain grafis. Jadi, selama para pelaku bisnis masih ada, maka selama itu pula orang-orang yang ahli desain grafis dibutuhkan.

  1. Berpotensi Menjadi Freelancer

Jika sudah memiliki skill desain grafis yang baik, ada potensi untuk menjadi freelancer. Sambil kuliah atau bahkan sambil bekerja sahabat pintar juga bisa memulai karir sebagai freelancer. Hitung-hitung untuk nambah uang jajan atau bahkan bisa membiayai kuliah sendiri.

  1. Bisa membuka usaha sendiri

Memiliki keahlian di bidang grafis Sahabat Pintar bisa memiliki peluang usaha di bidangnya. Misalnya desain undangan, pembuatan logo, dan sebagainya dan juga bisa dalam fotografi.

Memiliki keterampilan desain grafis dapat berkembang menjadi seorang desainer web. Jika ditambah kemampuan programming sederhana, maka sebuah lapangan baru terbuka luas untuk Sahabat Pintar, yakni kemampuan membuat website yang apik dan kreatif. Buka saja jasa pembuatan website sebagai usaha sampingan pengisi waktu luang. Maka uang tambahan dapat dengan mudah didapatkan.

  1. Bekerja di Rumah

Seorang yang pandai desain grafis tak memerlukan seragam dinas dan kantor tempat bekerja. Desainer grafis dapat bekerja di mana saja, termasuk di rumah.

Hal ini tentu sangat menggiurkan bagi para wanita, terutama ibu muda yang kreatif namun harus mengurus rumah tangga. Jangan simpan bakatmu, asah kemampuan dengan belajar desain grafis dan mulai lah bekerja dari rumah.

Karena sekarang sudah banyak ibu – ibu muda yang membuka usaha sendiri jadi bisa lebih ditingkatkan dengan belajar desain grafis.

Baca Juga



Artikel Tambahan

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)